kafe baca biblioholic | tempat gaul para pecandu buku
Bantu Kami Mewujudkan Surga bagi Pencinta Dunia Baca dan Tulis di Makassar!
Saya selalu membayangkan surga itu seperti perpustakaan. (Jorge Luis Borges)
Agar bisa menjadi ‘surga’ bagi pencinta dunia baca-tulis di Makassar, kami membutuhkan uluran tangan dari Anda. Saat ini kami membutuhkan relawan dan donator. Selengkapnya, silakan baca
di sini!
Hadiah di Bulan CintaSejak berdiri pada tanggal 13 Mei 2004 Kafe Baca Biblioholic, lembaga literasi non-profit anggota Komunitas Ininnawa, yang dikelola secara sukarela oleh beberapa relawan ini terus berbenah diri. Di Februari, bulan penuh cinta ini, kami akan memberikan kepada Anda dan menerima dari Anda sejumlah hadiah. Mau tahu hadiah apa saja itu? Baca di sini!
Yang Seru Mulai Maret 2009 Setelah mengalami pembenahan manajemen di awal tahun 2009 ini, kami akan kembali meluncurkan beberapa program yang akan berjalan mulai Maret tahun ini. Program apa saja? Silakan baca lebih detail
di sini!
FEBRUARI ini kami dapat musibah dan anugerah.
Musibahnya? Nyaris tiap hari ada danau di depan ruang baca kami. Danaunya bisa mencapai lutut orang dewasa. Imbasnya kami harus lebih rajin membersihkan, pengunjung berkurang, kafe di halaman tutup jadi tak bisa menikmati kopi toraja sambil membaca, dan kami terancam kekurangan gizi karena malas keluar beli makanan. Ah, Februari, bulan hujan!
Anugerahnya? Kami dapat lebih seratus judul buku baru. Saatnya bersuka setelah berbulan-bulan berduka karena tak bisa memenuhi harapan anggota kami yang menginginkan koleksi buku baru. Ah, Februari, bulan cinta!
Keterangan gambar: Eka sedang mendata dan mengkatalogkan buku-buku baru sementara Aan sedang sibuk memantau perkembangan Group Kafe Baca Biblioholic di Facebook.
No comments:
Post a Comment